Kamis, 21 April 2016

Membuat Wafer Cookies Lezat

Selamat Datang Di 1001ResepMakanan Semua Resep Makanan Yang Ada Di 1001ResepMakanan Bisa Anda Pratekan DiRumah

Cara Membuat dan Resep  Wafer Cookies

Resep Wafer Cookies

Bahan – Bahan A
  1. Margarine sebanyak 200 gram
  2. Butter sebanyak 100 gram
  3. Kuning telur sebanyak 2 butir
Bahan – Bahan B
  1. Terigu sebanyak 450 gram
  2. Susu bubuk sebanyak 50 gram
  3. Gula halus sebanyak 100 gram
Bahan Untuk Olesan
  1. Kutel sebanyak 1
  2. Susu sebanyak 1 sendok makan
Bahan Isi dan Taburan
  1. wafer sesuai selera atau bunda bisa pakai wafer Selamat secukupnya
  2. Keju parut buat hiasan secukupnya
Cara Membuat Kue Kering Wafer Cookies
  • Mixer semua bahan A seperti 200 gram margarine, 100 gram butter, dan 2 butir kuning telur selama 3 menit hingga rata, amtikan mixer lalu masukkan semua bahan B seperti 450 gram tepung terigu, 50 gram susu bubuk, dan 100 gram gula halus kemudian aduk dengan menggunakan spatula hingga tercampur rata dan kalis.
  • Ambil adonan bulatkan lalu giling dengan menggunakan rolling pin setebal menurut selera dan isi dengan wafer kemudian gulungkan kembali sampai rata dengan menggunakan tangan dan potong-potong menggunakan pisau yang tajam.
  • Olesi permukaan atas kukis dengan kuning telur dan kasih topping dengan parutan keju, kemudian Panggang di atas api sedang dengan suhu kira-kira 150°c selama 25 menit atau sampai matang.
Note : supaya wafernya lengket dengan adonan, sebelum di letakan olesi terlebih dahulu wafernya dengan putih telur dan ketika bunda ngeroll adonannya usahakan jangan terlalu tipis karena takut nanti jadinya lengket-lengket serta saat memotong adonanya pun di haruskan menggunakan pisau yang tajam untuk menjaga wafernya tidak hancur ketika di potong 

Sumber : Hesti's Kitchen 

Terima kasih sudah membaca jangan lupa mampir lagi di blog 1001resep makanan
Membuat Wafer Cookies Lezat Rating: 4.5 Posted By: Taufan

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top